Sambang Warga Bupati Klaten di Desa Ketandan
Sambang warga dilaksanakan pada selasa, 11 juni 2024 dengan tim puskesmas sebagai tim kesehatan dan tim ukm
Pada tahun 2024, Kegiatan Sambang Warga yang digelar kali ketiga diselenggarakan di Desa Ketandan, Kecamatan Klaten Utara, Kabupaten Klaten. Bupati Klaten, Sri Mulyani, turut hadir dan meresmikan gedung Grha Budaya Raden Patah yang baru diresmikan pagi itu. Peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti serta pemotongan pita oleh Sri Mulyani. Gedung ini dapat digunakan untuk kegiatan kemasyarakatan, olahraga, dan lainnya. Selain peresmian gedung, Sambang Warga juga digelar untuk mendekatkan layanan Pemkab Klaten serta wadah menampung aspirasi masyarakat. Dalam kegiatan ini, pelayanan kesehatan gratis, pameran, dan potensi-potensi unggulan di wilayahnya juga ditampilkan. Bupati Sri Mulyani juga memberikan bantuan bagi masyarakat setempat, termasuk bantuan dari Badan Amil Zakat Nasional, Bank Klaten, sembako dari PDAM, dan bantuan lainnya.
Puskesmas Klaten Utara juga hadir dalam memberikan layanan kepada masyarakat melalui kegiatan posbindu dan akupresur untuk masyarakat yang hadir dalam sambang warga bupati klaten.